Berita

Badan Penanggulangan Bencana Kab. Musi Rawas

*PUSDALOPS-PB BPBD KABUPATEN MUSI RAWAS*

Kepada : Yth. Bupati Musi Rawas
Dari : Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Musi Rawas

Ijin melaporkan,

*Hari/Tanggal : Rabu/19 Februari 2020*

*Lokasi Kejadian* 
*Kecamatan Jayaloka*

*PENYEBAB*

-Hujan yang turun dengan intensitas sedang hingga lebat yang mengguyur wilayah Kabupaten Musi Rawas menyebabkan anak sungai bungin dan sungai kungku meluap sehingga menyebabkan 1 Kelurahan dan 2 Desa di Kecamatan Jayaloka tergenang.

- Kelurahan Marga Tunggal
Luapan Anak sungai bungin menyebabkan 2 RT di Kelurahan Marga Tunggal yakni RT 01 dan RT 02 Tergenang, berdasarkan Data yang diberikan oleh Lurah setempat ada 16 rumah dan jalan umum sepanjang +- 50 Meter tergenang.

- Desa Ngestikarya
Luapan Anak Sungai bungin juga menyebabkan jalan Desa yang ada di Desa Ngestikarya KM 03 Tergenang sepanjang +- 50 Meter, tidak ada rumah yang tergenang.

- Desa Kertosono
Luapan Sungai Kungku yang ada di Desa Kertosono menyebabkan 5 halaman rumah tergenang air.

*UPAYA YANG DILAKUKAN*

-Kepala Pelaksana BPBD Musi Rawas Bpk Paisol, S.Sos bersama Lurah Marga Tunggal, Babinsa Kodim 0406 Musi Rawas dan Pihak Kecamatan Jayaloka langsung menuju ke lokasi untuk melaksanakan Peninjauan, pendataan serta kaji cepat mengenai kejadian tersebut.
-dari hasil pendataan dan kaji cepat dilapangan, BPBD Musi Rawas berkoordinasi dengan pemerintah setempat agar selalu siaga dan waspada serta segera melaporkan ke BPBD Musi Rawas apabila terjadi Bencana serta Berkoordinasi dengan Dinas Sosial, Dinas Kesehatan dan Instansi Terkait untuk Tindak Lanjutnya.

*Kondisi Saat ini*
-Air yang menggenang Rumah sudah mulai menyurut serta Jalan yang tergenang juga sudah mulai kering serta bisa dilalui oleh kendaraan
- Kondisi masyarakat kondusif dan beraktifitas seperti biasa
-tidak ada Korban jiwa dan kerugian dari kejadian tersebut (Nihil)

*DOKUMENTASI TERLAMPIR*

Diinformasikan Oleh :
Petugas Operator Pusdalops BPBD Kabupaten Musi Rawas
Alamat: Jl. Pembangunan Komplek Perkantoran Kelurahan Air Kuti Kota Lubuklinggau
No telp : 082175212421
Email: bpbd.musirawas@gmail.com
Fb : bpbdkabupatenmusirawas
Ig : bpbd.musirawas
Web : bpbd.musirawaskab.go.id